Sinergi Merketplace - simpleaja.id

PENJABAT WALIKOTA MEMBUKA MUSYAWARAH DAERAH MUHAMMADIYAH DAN AISYIYAH KOTA AMBON

SinergiNews-Ambon, 17/05/2023. Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Watimena membuka Musyawarah Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Ambon yang berlangsung di Gedung Azhari Al-Fatah. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Maluku, Ayu Hindun S. Hasanusi dan Forkopimda Kota Ambon.

Pada kesempatan tersebut, Penjabat Walikota Ambon berharap agar musyawarah nantinya bermanfaat bagi kedua organisasi yakni Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Ambon. Kemudian semoga melahirkan perubahan-perubahan yang mencerahkan agar organisasi ini semakin maju ke depan.

Silakan Baca Juga :  RI 1: CALON PENGANTIN PERLU PENDAMPINGAN CEGAH STUNTING
Pembukaan Musda Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Ambon Oleh Penjabat Walikota

Hasil dari musda ini semoga memperkuat Muhammadiyah untuk berkontribusi terhadap bangsa dan negara terutama Kota Ambon. Sehingga meningkatkan kualitas masyarakat kota Ambon, serta kemampuan intelektual dan kemampuan mental dan spiritual yang baik. “Imbuhnya”.

Amal Usaha dan Ortom Muhammadiyah

Ketua Muhammadiyah Kota Ambon Ustadz Jusuf Irfan Khouw menyatakan bahwa Muhammadiyah adalah organisasi Islam yang sangat besar. Dengan berbagai macam amal usahanya seperti Sekolah Dasar, SMP, SMA, SMK Hingga Perguruan Tinggi. Muhammadiyah juga memiliki beberapa Ortom diantaranya IMM, Pemuda Muhammadiyah, IPM, Tapak Suci Muhammadiyah dan lainnya.

Silakan Baca Juga :  GUBERNUR SAKSIKAN PERNYATAAN SIKAP PERDAMAIAN ANTARA OHOI ELAT & HOAR NGUTRU

Ketua PDM Kota berharap semoga melalui musyawarah ini masyarakat merasakan kehadiran Muhammadiyah di Kota Ambon. Serta Muhammadiyah juga harus hadir untuk mencerahkan masyarkat kota dan hal tersebut membutuhkan sinergitas dengan pemerintah kota Ambon.

Silakan Baca Juga :  MYPERTAMINA DITUDING BISA ANCAM KEAMANAN PELOSOK

Muhammadiyah adalah salah satu perserikatan yang didalamnya adalah orang-orang dengan latar belakang yang berbeda. Dan tentu mengikuti program dari pusat bahwa kita hadir untuk mencerahkan masyarakat Indonesia, terutama Maluku dan kota Ambon. “Imbuh Ketua PDM Kota”.

Jurnalis : Sehe Tamalene

Editor : Redaksi

About Sehe Sinergi

Tinggalkan Balasan