Arahan Gubernur Maluku : Tingkatkan Profesionalisme Kerja

SinergiNews-Ambon, 05/03/2025. Gubernur Hendrik Lewerissa dalam arahannya berkomitmen menciptakan sistem pengelolaan pemerintahan berdasarkan kualifikasi, kompetensi, potensi, dan kinerja, memiliki integritas dan moralitas, serta Menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan yang dimiliki dan dilakukan secara adil tanpa membeda – bedakan, ucapan itu disampaikan dihadapan ribuan pegawai Pemprov Maluku di Aula Auditorium Unpatti Ambon Rabu, 5 Maret 2025.

Gubernur Maluku dalam sambutannya menyebutkan beberapa hal diantaranya pelaksanaan pemerintahan berbasis visi – misi yang telah dicanangkan, meningkatkan kinerja serta pelayanan publik yang maksimal, efisiensi anggaran serta mendorong perekonomian daerah.

“Dirinya berharap pelayanan publik yang diberikan harus lebih efektif, inovatif dan manfaatkan kemajuan teknologi yang aada untuk membantu dalam pengelolaan birokrasi yang efisien, dan mengedepankan keterbukaan informasi publik.” Ujarnya

“Gubernur Maluku menegaskan kepada ASN saat apel akbar bahwa dimasa kepemimpin dirinya akan memberikan penghargaan kepada ASN yang benar – benar bekerja secara profesional, serta menunjukkan dedikasi dan integritas yang baik dalam melaksanakan tugas – tugas pelayanannya, begitupun sebaliknya.”tegas Gubernur

“Lebih jauh Gubernur menuturkan budaya menghamba dihentikan tunjukkan kinerja yang bagus, hilangkan perilaku cari perhatian tanpa prestasi cukup bekerja secara profesional, biarkan proses penilaian dilakukan secara objektif tanpa membedakan satu sama lainnya karena bagi ASN yang serius dalam bekerja pasti mendapatkan perhatian khusus, sehingga cukup menunjukkan loyalitas selaku ASN dengan menunjukkan profesionalisme kerja yang terbaik.”tuturnya

“lanjut dirinya berharap kepada seluruh jajaran untuk mentaati Instruksi Presiden Nomor 01 tahun 2005 tentang efisiensi anggaran, dikesempatan tersebut Gubernur sempat menyentil soal Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang merupakan roda perekonomian harus menjadi perhatian agar ditengah efisiensi anggaran perekonomian masyarakat dapat dihidupkan kembali.”tutupnya.

Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Untuk lebih lengkapnya, silakan hubungi kami

Melayani Seluruh Indonesia, info lengkap hubungi kami

Optimized by Optimole