Sinergi Merketplace - simpleaja.id

DUA SEJOLI NIKAH DENGAN MAS KAWIN SELITER MINYAK GORENG

SinergiNews – Kab. Ponorogo, 01/03/2022. Sepasang pengantin Supadi (60), dan Sumariati (54) warga Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, mendadak viral di media sosial setelah melakukan ijab qabul, Selasa (22/02/2022) lalu. Pasalnya, si pria memberikan mas kawin pernikahan berupa 1 liter minyak goreng.

Silakan Baca Juga :  TBG TAK GUBRIS PEMKOT, TOWER ILEGAL MULAI TERANCAM

Ketika ditanya alasannya memilih minyak goreng sebagai mas kawin, Supadi menjawabnya sebagai respons mengenai kelangkaan yang terjadi saat ini. Ia berharap mas kawin ini bisa bermanfaat.

Ilustrasi minyak goreng. (foto: detik)

Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Sooko, Meky Hasan Tachtarudin, membenarkan pernikahan kedua pasangan tersebut. Tidak hanya itu, Supadi juga memberikan mahar uang tunai sebesar Rp1 juta.

Silakan Baca Juga :  SID BERHASIL SIAPKAN ANAK MUDA SUMBA MASUK DUNIA KERJA

“Ini sangat unik, karena filosofinya sederhana dan bermanfaat. Apalagi saat ini minyak goreng mahal serta langka, sehingga nilai manfaatnya menjadi tinggi,” ucapnya, melansir Karanganyernews.

Meky juga menambahkan, ini merupakan pernikahan yang kedua kalinya bagi pasangan pengantin tersebut. Juga memilih tanggal cantik agar mempermudah ingatan.

Silakan Baca Juga :  PEMBAGIAN 1 TON BERAS, WARGA DIIMBAU TIDAK PAKAI KRESEK

About Tim Redaksi

Tim Redaksi SinergiNews adalah akun resmi yang digunakan oleh para crew Redaksi SinergiNews. Penanggungjawab akun ini adalah Wakil Pimpinan Redaksi, yaitu Lizikri Damar.

Tinggalkan Balasan