Sinergi Merketplace - simpleaja.id
pgri
(Foto: Amatus Rakhabauw)

KEPENGURUSAN BARU PGRI GERAK CEPAT EKSEKUSI PROKER

SinergiNews – Kab. Fakfak, 13/05/2022. Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Fakfak Papua Barat masa bakti 2022 telah menetapkan program kerja selama 1 tahun ke depan. Proker tersebut ditetapkan dalam konferensi kerja yang pertama kali dilakukan oleh pengurus PGRI Kabupaten Fakfak.

Sekretaris Bidang Organisasi PGRI Kabupaten Fakfak, Agustinus Parante menyampaikan, konferensi tersebut merupakan mekanisme internal organisasi yang baru di bawah kepemimpinan Ketua Amin J. Suaery dan sekretaris Semuel Lesnussa. Salah satu program yang sudah dilakukan menindaklanjuti hasil konferensi adalah pembentukan PGRI Cabang di tingkat Distrik dan Ranting di tingkat Kelurahan atau Kampung.

(Foto: Amatus Rakhabauw)

“Maka 29 Maret 2022 bertempat di SD YPK Sum, kami telah melakukan Konferensi Cabang 1 Distrik Teluk Patipi dan Distrik Furwagi. Selanjutnya dengan terpilihnya formatur kepengurusan PGRI Cabang ini diharapkan selanjutnya membentuk pengurus PGRI di tingkat ranting,” ujar Agustinus, Kamis (12/05/2022) pukul 22.00 WIT.

Silakan Baca Juga :  KEPALA BPKAD: PENCAIRAN TPP ASN TAK BISA SEKALIGUS

Lanjutnya, dalam konferensi cabang 1, telah terpilih formatur pengurus PGRI Cabang Teluk Patipi, dengan Vitalia. W, S.Pd.Sd sebagai Ketua. Selain itu, terpilih juga formatus pengurus PGRI Cabang Furwagi dengan ketua terpilih Junaedi Rahakbauw, S.Pd.

Silakan Baca Juga :  USKUP AGUNG KUPANG MENGUNDURKAN DIRI

About Tim Redaksi

Tim Redaksi SinergiNews adalah akun resmi yang digunakan oleh para crew Redaksi SinergiNews. Penanggungjawab akun ini adalah Wakil Pimpinan Redaksi, yaitu Lizikri Damar.

Tinggalkan Balasan