Sinergi Merketplace - simpleaja.id
casn
Pelaksanaan seleksi CASN berbasis komputer. (Foto: infocpns)

CEGAH KECURANGAN, BKN UPDATE SOP SELEKSI CASN

SinergiNews – DKI Jakarta, 06/06/2022. Badan Kepegawaian Negara (BKN) menerbitkan prosedur tambahan yang berfokus pada tahap persiapan dan tahap pelaksanaan seleksi. Prosedur tersebut untuk melengkapi prosedur pelaksanaan seleksi dengan Computer Assisted Test (CAT).

Silakan Baca Juga :  MEMBUMIKAN PANCASILA TAK PERLU KONSEP MULUK

Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama BKN, Satya Pratama, dikutip SinergiNews dari laman bkn.go.id mengatakan, pedoman tambahan ini diterbitkan melalui SE Kepala BKN No. 8 Tahun 2022 tentang Prosedur Tambahan Pada Penyelenggaraan Seleksi dengan Metode CAT BKN.

Silakan Baca Juga :  PEKERJA MIGRAN, JANGAN LUPA NASIB BUAH HATIMU DI TANAH AIR

Dengan prosedur tambahan itu, Tim Pelaksana CAT BKN dapat melakukan pembatalan seleksi jika ditemukan ketidaksesuaian spesifikasi sarana prasarana dan mengarah pada kecurangan seperti pengendalian jarak jauh. Selain itu, juga dapat melakukan penundaan seleksi jika sarana dan prasarana belum seluruhnya siap untuk digunakan dalam jangka waktu 12 jam sebelumnya.

Silakan Baca Juga :  RI BIDIK TARGET BANGUN 30 PERSEMAIAN DALAM 3 TAHUN

About Tarja Sinergi

Tinggalkan Balasan