Sinergi Merketplace - simpleaja.id
Presiden Jokowi memberi sambutan dalam groundbreaking proyek hilirisasi batu bara ke DME, Kab. Muara Enim, Sumsel, Senin (24/01/2022). (foto: BPMI Setpres)
Presiden Jokowi memberi sambutan dalam groundbreaking proyek hilirisasi batu bara ke DME, Kab. Muara Enim, Sumsel, Senin (24/01/2022). (foto: BPMI Setpres)

INILAH PENTINGNYA HILIRISASI BATU BARA KE DME

SinergiNews – Kab. Muara Enim, 24/01/2022. Hilirisasi batu bara menjadi Dimetil Eter (DME) akan bisa menekan impor LPG hingga senilai kisaran Rp80 T. Hal itu Presiden Joko Widodo (Jokowi) sampaikan saat kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (24/01/2022).

Silakan Baca Juga :  SAMPAI DI SETNEG, UU IKN SEGERA DITEKEN

Jokowi menjelaskan, proyek hilirisasi ini sendiri merupakan kerja sama antara PT. Bukit Asam, PT. Pertamina, dan investor asal Amerika Serikat, Air Products. Ia meyakini, jika proyek ini telah berproduksi, maka berpotensi mengurangi subsidi APBN hingga kurang lebih Rp7 T.

Silakan Baca Juga :  PERINGATI HUT KORPRI KE-50, GANJAR PRANOWO LAKUKAN INI
Presiden Jokowi mempelajari project plan proyek hilirisasi batu bara ke DME, Senin (24/01/2022). (foto: BPMI Setpres)

“Kalau semua elpiji nanti distop dan semuanya pindah ke DME, duit yang gede sekali, Rp60-70 T itu akan bisa kurangi subsidinya dari APBN. Ini yang terus kita kejar, selain kita bisa memperbaiki neraca perdagangan kita karena nggak impor, kita bisa memperbaiki neraca transaksi berjalan kita,” paparnya, melansir BPMI Setpres.

Silakan Baca Juga :  SELAMAT BERTUGAS, GUBSU LANTIK WAKIL WALI KOTA SIANTAR

About Tim Redaksi

Tim Redaksi SinergiNews adalah akun resmi yang digunakan oleh para crew Redaksi SinergiNews. Penanggungjawab akun ini adalah Wakil Pimpinan Redaksi, yaitu Lizikri Damar.

Tinggalkan Balasan